Selasa, 12 Februari 2013

Jejaring Sosial dan Perkembangannya




        Seiring dengan perkembangan teknologi internet dan makin beragamnya penggunaan internet, banyak situs jejaring sosial yang mengenalkan dirinya, dimulai sekitar tahun 2000-an jejaring sosial Friendster pun masuk dan merajai dunia maya, berbondong-bondong orang membuka account di situs tersebut dan siapapun dapat kenal dan bertemu dengan teman lama atau baru di sini. Fenomenal Friendster tidak berlangsung lama dan digantikan ‘kemasyuran’ Facebook yang menawarkan fasilitas lebih, yang tidak hanya berbagi informasi tapi juga foto, video bahkan game online serta chatting. Tidak heran situs ini menjadi salah satu situs foto/ jejaring sosial yang menduduki peringkat nomor satu di dunia sebagai situs yang paling banyak dikunjungi.
Pada 2006, Twitter hadir mengenalkan dirinya. Situs microblog yang memberikan fasilitas mengirimkan teks kepada sesama member-nya ini, mulai menarik perhatian khalayak banyak dan mengharuskan Facebook terpaksa membagi ‘lahannya’. Situs yang bisa ‘berkicau’ ini, menjadi salah satu menjadi paling digemari saat ini karena dinilai efektif dan cepat dalam menyebar dan menyampaikan informasi, hal ini terbukti dengan menjadinya Indonesia sebagai Negara keenam di dunia sebagai pengguna Twitter terbanyak.
Perkembangan teknologi internet dan perubahan budaya yang menjadikan social media menjadi suatu kebutuhan masyarakat, terutama masyarakat urban, menjadikan vendor-vendor melirik kesempatan ini untuk memfasilitasi kebutuhan tersebut. Untuk itu sejak 2007 banyak ponsel yang menawarkan kemudahan mengakses jejaring sosial, sehingga hal tersebut meningkatkan penggunaan internet yang sangat signifikan.
Tidak bisa dipungkiri situs jejaring sosial memang sangat bermanfaat salah satu contohnya sebagai penyebaran informasi yang cepat dan berguna untuk sosialisasi dalam berbagai hal seperti pendidikan, kesehatan, politik, penanggulangan bencana, ekonomi, dan informasi yang lain. Koin peduli Prita, penanggulangan bencana Yogya merupakan contoh positif penggunaan situs tersebut.
Tapi, apakah hanya itu kegunaan situs jejaring sosial? Dan bagaimana dunia periklanan, public relation, penulis dan Polda Metrojaya menanggapi fenomenal situs jejaring sosial!

Sumber:http://www.marketplus.co.id/2010/11/jejaring-sosial-dan-perkembangannya/

0 komentar:

Posting Komentar

Sample Text

Sample text

Pages

Diberdayakan oleh Blogger.

Ads 468x60px

Social Icons

About Me

Followers

Cari Blog Ini

Popular Posts

Featured Posts